Rabu, 10 Oktober 2018

Adi Kontraktor Bangun Rumah Graha Family L65 Surabaya

Adimunandar Arsitek juga sebagai kontraktor pembangunan rumah mewah 2.5 lantai di Graha Family L65 Surabaya. Sebelum pembangunan, diawali dengan desain sebagai persyaratan perijinan pembangunan di developer Graha Family Surabaya.

Rumah ini memiliki konstruksi bangunan 3 lantai. Ada lantai mezanin di atas garasi. Kondisi tanah yang kurang mendukung. Secara teknik pembangunan, kami membuat pondasi setempat di tiap kolom utama. Pondasi setempat dengan pondasi pile cap & penggunaan Straus 30cm dengan panjang 6 meter.

Strukur lantai 1 berada di 120cm dari nol jalan utama. Keadaan ini memerlukan urukan sirtu yang banyak. Dengan ditopang dinding penahan tanah & sloof di lantai 1 serta rabatan lantai dibuat dengan besi wiremess. Struktur lantai 1 lebih kokoh dan kuat.

Struktur bangunan rumah menggunakan struktur beton bertulang. Pondasi, sloof, kolom, balok dibuat dengan struktur beton betulang. Atap bangunan menggunakan atap genteng beton dengan rangka atap galvalum. Bangunan rumah mewah di Graha Family L65 dikerjakan selama 12 bulan.

Sebagai kontraktor pembangunan rumah mewah kami menggunaan material terbaik & membutuhkan waktu yang lama untuk pembangunan rumah ini. Kusen rumah mewah ini, memakai kusen kayu kamper untuk mendapatkan rumah yang alami.










Rabu, 29 Agustus 2018

kontraktor rumah mewah citraland Surabaya

Membangun rumah mewah membutuhkan proses. Proses pembangunan rumah ini dimulai dari desain denah & tampak depan bangunan. Denah yang telah disetujui dilanjutkan ke perijinan developer Citraland. Peraturan Citraland Surabaya harus diikuti agar tercipta lingkungan rumah yang baik.

Kontraktor sudah mengajukan ijin pembangunan rumah ke citraland. Pekerjaan rumah ini dimulai dengan pembuatan pondasi & pemasangan tiang pancang. Struktur banguna menggunakan struktur beton bertulang. Atap bangunan menggunakan atap genteng flat dengan rangka atap galvalum.

Bangunan rumah ini dikerjakan selama 20 bulan. Penggunaan material terbaik membutuhkan waktu yang lama. Untuk mendapatkan material lantai marmer dari Itali juga butuh waktu. Kusen rumah ini menggunakan kayu jati. Finishing tampak depan menggunakan batu marmer travertin.







Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...